Pantai Ujung Genteng Keindahan Yang Tersembunyi

       Anda pasti tak asing dengan nama Pelabuhan Ratu, salah satu destinasi wisata daerah Sukabumi Jawa Barat tapi tak begitu banyak yang tahu tentang pantai Ujung Genteng, padahal panorama pantai Ujung Genteng tak kalah dengan tetangganya Pelabuhan Ratu, Beberapa kelebihan Ujung Genteng diantaranya adalah pantai yang masih asri, pasir putih, spot yang indah untuk melihat matahari terbit dan tenggelam, cocok untuk snokling karena airnya jernih (Tapi harus hati hati karena ombak bisa pasang surut tiba tiba ), dekat dengan penangkaran penyu (sekitar 7 km) arah kanan dari jalan masuk, area camping arah kiri jalan masuk, juga bisa melihat beberapa turis asing yang bermain selancar. Jika ingin menginap tersedia juga beberapa losmen dengan harga berpariasi. Adapun kekurangannya adalah jalan transfortasi yang masih jelek, terakhir Agustus 2013 saya ke sana kondisi jalan sedang dalam perbaikan, tentunya ini bukan masalah jika kita menginginkan sesuatu yang berbeda dan menantang.                                                    
      Lokasi pantai Ujung genteng bisa ditempuh sekitar 3 atau 4 jam dari kota Sukabumi melalui jalan Pelabuhan sampai Bagbagan ada persimpangan di kiri yang menujukan arah ke Ujung Genteng berupa papan nama belok kiri berarti ke Ujung Genteng lurus berarti ke Pelabuhan Ratu, tidak jauh dari sana anda akan melewati jembatan kuning di atas sungai Cimandiri, masih jauh dari sana kita akan memasuki daerah Jampang kemudian Surade kemudian Ciracas sampai desa Pangumbahan. 
     Berikut ini beberapa capture yang berhasil saya abadikan. Selamat mencoba.
                                                                                                                         

Nyasar Ke Taman Bunga Nusantara

   Minggu 29 September 2013, niat hati ingin ke kebun raya Cibodas because orang bilang sakura sedang musimnya berbunga, tapi setelah menempuh perjalanan yang lumayan jauh, diterjang ngantuk dan lelah karena nonton bola semalaman akhirnya memutuskan ke taman bunga nusantara so lebih cepat sampainya. Walau tidak sempat mengabadikan bunga sakura tapi gantinya dengan ratusan spesies bunga yang sedang mekar seperti tak kenal musim.
   



   Ya begitulah, walau pulang tak memetik bunga tapi setidaknya sebuah pepatah tercipta dari perjalananku kali ini yaitu tak ada bunga yang tak layu.. i'm ready to next travel..ciyaho....!!!! #spesial thank's untuk modelnya.#

Candy Button

    Pada awalnya melihat aplikasi visual basic bikinan orang, tertarik dengan tombol warna warni (Maklum nora) seinget ane VB6 gak ada command button yang kayak gitu eh tak taunya pakai button tambahan yaitu yang sering disebut candy button iseng dicoba coba deh di terapin di program calculator sederhana jadilah penampakannya seperti ini :


Caranya begini ( catatan buat ane sendiri )
1. Download candy button di sini
2. Buka Visual basic 6
3. Pada menu project pilih sub menu Components atau langsung tekan CTRL+T, setelah muncul penampakan seperti ini,
4.Tekan Browser and then pilih file candy button yang tadi di download, berextensi .OCX
5. Setelah muncul dideretan control contreng deh tuh candy tekan OK
6. Kini candy button sudah ada di control box, silahkan gunakan dan atur syle yang diinginkan di jendela propertiesnya.

Semoga bermanfaat.


Berkenalan Dengan Asimo



ASIMO (アシモ ashimo?) adalah robot humanoid yang dibuat oleh Honda. Dengan tinggi 130 sentimeter dan berat 54 kilogram, penampilan robot ini menyerupai seorang astronot dengan baju astronotnya yang membawa ransel. ASIMO dapat berjalan dengan dua kaki dengan gaya berjalan yang menyerupai manusia hingga kecepatan 6 km/jam. ASIMO diciptakan pada Pusat Penelitian dan Pengembangan Honda Pusat Penelitian Teknik Fundamental Wako di Jepang. Model yang sekarang merupakan versi sebelas, semenjak dimulainya proyek ASIMO pada 1996.
Menurut Honda, ASIMO merupakan akronim untuk "Advanced Step in Innovative MObility"(Langkah besar dalam pergerakan inovatif). Pernyataan resmi Honda tersebut bertentangan dengan persepsi umum yang mengira bahwa kata "ASIMO" berasal dari nama penemu Tiga Hukum Robotik, Isaac Asimov. Selain itu, dalam bahasa Jepang, pelafalan "ashimo" bisa berarti "kaki juga" (dari bahasa Jepang "脚も").
   
Pada Asimo model tahun 2000an, Honda telah menambahkan banyak fitur yang memungkinkan Asimo dapat berinteraksi lebih baik dengan manusia. Fitur-fitur ini termasuk dalam 5 kategori:
1. Pengenalan atas benda bergerak
Menggunakan informasi visual dari kamera yang terpasang di kepalanya, Asimo dapat mendeteksi gerakan beberapa objek serta menilai jarak dan arah. Aplikasi umum dari fitur ini meliputi: kemampuan untuk mengikuti gerakan orang dengan kamera, mengikuti seseorang, atau menyapa seseorang ketika dia mendekat.
2. Pengenalan postur dan gerak
Asimo juga dapat menafsirkan posisi dan pergerakan tangan, serta mengenali postur dan gerakan. Asimo dapat bereaksi dan diarahkan tidak hanya dengan perintah suara, tetapi juga dengan berbagai gerakan alami manusia. Hal ini memungkinkan untuk, misalnya, mengenali kapan jabat tangan ditawarkan atau kapan seseorang melambaikan tangan dan Asimo menanggapi dengan tepat. Ia juga dapat mengenali pergerakan arah seperti menunjuk.
3. Pengenalan lingkungan
Asimo dapat mengenali objek dan situasi dari lingkungannya dan bertindak dengan cara yang aman bagi dia sendiri maupun orang di dekatnya. Sebagai contoh, mengenali bahaya potensial seperti tangga, dan menghindari memukul manusia atau benda bergerak lainnya.
4. Membedakan suara
Asimo berkemampuan untuk mengidentifikasi sumber suara dan dapat membedakan antara suara manusia dan suara lainnya. Hal ini dapat menanggapi panggilan namanya, mengenali wajah orang ketika sedang diajak bicara, dan mengenali suara yang tidak biasa seperti suara dari sebuah objek jatuh atau tabrakan, dan memalingkan wajah ke arah itu. Asimo juga dapat menjawab pertanyaan, baik dengan mengangguk singkat, menggelengkan kepala atau menjawab secara lisan.
5. Pengenalan wajah
Asimo memiliki kemampuan untuk mengenali wajah, bahkan ketika Asimo atau manusia sedang bergerak. Secara individual Asimo dapat mengenali kurang lebih 10 wajah yang berbeda dan mengenali nama pemilik wajah jika sudah terdaftar sebelumnya.

Akhir akhir ini Agustus 2013 Asimo menjadi guide untuk salah satu musium di tokyo bertugas memandu dan menjawab pertanyaan dari para pengunjung namun penampilan perdananya nampaknya memiliki beberapa masalah salah satunya tidak bisa membedakan pergerakan tangan antara pengunjung yang akan mengajukan pertanyaan ataukah hanya untuk memotret sosoknya. ( Disarikan dari Wikipedia )



Menjadi Teknisi Listrik Rumah Sendiri

    Kenyataannya masih banyak orang awam ( termasuk saya) yang coba mengutak atik instalasi listrik di rumah, pasang stop kontak, saklar, fitting dengan prinsip yang penting berfungsi, tanpa benar benar mengerti kaidah yang benar.
   Tentu saja untuk jangka panjang ini berbahaya, mulai dari kesulitan analisa dalam perbaikan sampai yang lebih fatal menjadi penyebab musibah kebakaran.
   Berikut ini beberapa kaidah baku dalam  instalasi listrik yang orang awam mesti tahu seandainya ingin pasang listrik atau nambah komponen listrik sendiri.

1. Listrik di rumah kita / dari PLN berarus AC ( Alternating current ), Istilah lainnya adalah arus bolak balik dimana dalam satu kabel beraliran listrik memiliki muatan positif dan negatif, tidak ada istilah kabel + ( positif ) & kabel - ( negatif ) yang ada adalah kabel Phase, Nol/Netral, dan Grounding, ini berbeda dengan arus DC yang memiliki muatan listrik positif dan negatif untuk masing masing kabel, kenapa jika kita check dengan  tespen hasinya adalah kabel yang satu nyala sedangkan lainnya tidak?, ini karena saat tespen nyala kabel yang kita sentuh adalah Phase / bermuatan listrik, sedangkan yang tidak adalah Netral. Jika punya Avo meter coba ukur listrik di rumah anda dengan settingan AC skala 500 V, frob merah dan hitam bergantian hasilnya akan sama terukur 220V, ini beda ketika kita mengukur batrei yang memiliki arus DC, kalau frob terbalik hasilnya jarum di AVO meter akan terbalik, mentok kurang dari titik nol.

             Gambar arus DC                                                                       Gambar arus AC












2. Warna kabel hitam untuk listrik di rumah kita bukan untuk grounding atau Netral, tapi untuk phase / setrum.
  Berikut susunan warna kabel :
- listrik 1 phase
   - Kabel Hitam, Phase / Setrum
   - Kabel Biru, 0 / Netral
   - Kabel Kuning strip hijau, Grounding
-Listrik 3 phase
   -Kabel Merah, Phase / Setrum (R)
   -Kabel Kuning, Phase / Setrum (S)
   -Kabel Hitam, Phase / Setrum (T)
   -Kabel Biru, 0 / Netral
   -Kabel Kuning strip hijau, Grounding

                    


   Kabel NYM                     

Petugas PLN menggunakan standard ini untuk instalasi listrik di rumah rumah, kalau sudah tahu aturan bakunya akan memudahkan kita melakukan penyambungan kabel, juga memudahkan pencarian sumber kerusakan.

3. Jenis kabel yang digunakan adalah NYM dengan 3 ukuran, diameter 4 mm dipakai untuk sambungan dari KWH meter ke MCB, diameter 2.5mm dari MCB ( mini circuit breaker ) ke terminal / saluran inti, juga ke stop kontak, ukuran 1.5 mm dari terminal ke pot / fitting lampu dan ke saklar.

4. Kabel yang dipasang saklar adalah yang bermuatan listrik / nyetrum, bukan yang netral.

5. Kabel yang dipasang ke MCB juga yang bermuatan listrik / nyetrum jadi cukup matikan MCB untuk memutus sumber aliran listrik.

6. Kalau instalasi listrik dirumah kita sudah tidak karuan baik warna kabel maupun ukurannya gunakan tespen untuk mengetahui aliran setrum.

7. Listrik sering ngedrop padahal daya beban masih masuk range daya langganan PLN ( 450VA,900VA,1300VA ), tahukah anda sebetulnya daya langganan dari PLN adalah daya active, bukan daya nyata, jadi tidak bisa berpatokan ke sana, daya nyata yang bisa digunakan adalah daya active * cosinus pi ( 0.8 ), seandainya kita berlangganan listrik 450VA maka kita hanya bisa menggunakan maksimal 450 * 0.8 = 360 watt Jadi jika kita memiliki sebuah TV 29" berdaya 110 watt,sebuah pompa air 100 watt, sebuah kulkas 100 watt 4 buah lampu neon  masing masing 20 watt ini sudah cukup membuat drop aliran listrik kalau di pakai bersamaan.

Semoga bermanfaat, salam hangat.







Wisata Sejarah Situs Megalitikum Gunung Padang

     Ini dia peninggalan pra sejarah yang disinyalir merupakan situs megalit terbesar se-asia tenggara, berupa Menhir dan punden berundak, gila di Cianjur ada kayak ginian tepatnya di Desa Karyamukti, Kec. Campaka Kab. Cianjur, Jawa Barat. Sekitar 40 km dari jalan raya Cianjur -Sukabumi. Melalui jalan kampung seadanya disambung hamparan kebun teh yang indah.
   Jalan bisa dilalui baik mobil maupun motor cuma mesti hati hati, bagi orang kota jalan yang dilalui tentunya bukan hal biasa, terjal.
   O ya satu lagi nih, situs ini masih jadi bahan penelitian tim ahli baik pemerintahan maupun asing, terakhir yang saya baca telah ditemukan kandungan semen purba sebagai perekat bebatuan di bawahnya buatan manusia pada zamannya.
    Foto dan track tidak lengkap silahkan anda eksplor sendiri kalau minat berwisata ke sini.







Bukan Masalah Secangkir Kopi Ini Masalah Selera

Pencinta kopi tentunya bisa membedakan bukan saja dari jenis kopinya saja yang terkenal yaitu Arabica dan Robusta tapi juga dari takaran dan cara penyajian. Berikut adalah beberapa cara penyajian kopi yang patut anda coba.

Espresso
Biasa di sebut normale di Italia dan adalah jenis kopi yang paling populer. Merupakan air kopi murni dengan warna hitam dan kental, dan menjadi dasar pembuatan banyak jenis kopi lain. Disajikan dalam sepertiga atau kurang dari setengah cangkir kecil. Biasa diminum dengan atau tanpa gula.

Machiato
Asal katanya berarti ternodai. Merupakan Espresso yang dicampurkan dengan sedikit susu atau busa panas. Disajikan dengan sepertiga atau kurang dari setengah cangkir kecil. Kalau cangkirnya lebih besar namanya jadi Cappuccino.

Caffe Latte
Bahasa italianya kopi susu. Merupakan espresso yang ditambahkan dengan atau tiga kali takaran susu dari teko besar yang biasanya disediakan di bar.

Cappuccino
Merupakan Espresso yang ditambahkan susu panas yang dibusakan. Muniman classic utnuk sarapan orang italia yang dipercaya lebih ‘berat’, komposisi terbaiknya terdiri dari sepertiga espresso, sepertiga susu panas dan sepertiga busa susu yang pekat. Disajikan dalam cangkir yang lebih besar dari susu cangkir espresso biasa. Biasanya diminum dengan gula.

Marachino
Konon kopi khas orang Maroko yang mempunyai banyak penggemar di Milan. Sebenarnya merupakan espresso ditambah busa susu panas dan taburan coklat diatasnya. Disajikan dalam cangkir kecil.


Mana yang cocok dengan kepribadian anda, tentu saja ini bukan sekedar secangkir kopi ini masalah selera.
salam hangat sehangat espresso yang menemani tulisan di malam ini.





Kopi Pahit Untuk Kakek Buyut

    Seorang wanita berteriak teriak histeris dalam pelukan seorang bapak, tak lama sehabis bersalaman dengan kami yang baru pulang solat berjamaah, tepat di depanku. Spontan saya menjauh beberapa langkah, sambil tetap waspada kalau suatu saat disalahkan karena menginjak kakinya atau apalah, sehingga punya alibi yang kuat, "saya kan jauh di sini gak mungkinlah aku, mungkin dia!!". Sudah kutandai orang yang akan kutuduh balik nantinya, temanku sendiri yang masih bengong kayak orang keder, dan pastinya dia bakal menuduh balik nantinya tapi saya sudah menjauh.
    Wanita itu semakin meronta ronta gak karuan, kali ini sambil berteriak minta kopi pahit. Barulah aku sadar kalau tetanggaku ini ternyata kesurupan, beberapa orang memeganginya dan membawanya masuk rumah, saya masih menjaga jarak siapa tahu pegangannya lepas dan wanita itu menerkamku. Setelah berada di rumah ada dialog antara wanita itu dengan seorang bapak yang dipertua di kampungku. " Assalamualaikum, ini siapa?", kata si bapak."Saya Kakek buyut", jawab si wanita itu. " Kenapa merasuki anak saya?", lanjut si bapak. "Saya hanya menjenguk anak cucuku, pergi kalian....argh..!!!", teriaknya histeris, saya gak mau ambil resiko segera meloncat ke dekat pintu, kakekku bilang orang kesurupan tenaganya beratus kali lipat. Tapi beruntung pegangan orang orang masih kuat dan saya kembali mendekat bersama yang lain yang tak lebih berani dari saya. Si bapak yang berani melanjutkan interogasinya "Sekarang silahkan kakek pergi, kasihan anak saya". "Saya akan pergi kalau ada kopi pahit, saya mau kopi pahit..!! argh..!!", kembali wanita itu menjerit histeris, tapi kali ini saya tidak mundur karena ternyata pegangang orang orang terbukti cukup kuat. Dan kuperhatikan yang lain juga tidak lari sekarang.Si bapak pemberani menyuruh seorang ibu menyeduh kopi, tak lama kopi pesanan datang, wanita itu langsung meneguknya dan tak berapa lama langsung gak sadar diri.
    Kisah ini mengingatkanku pada kejadian belasan tahun silam. Dulu almarhum nenekku, nenek tiri tepatnya sering kudapati tiap menjelang magrib membawa senampan penuh makanan, bunga dan kopi lantas di taruh di dapur kadang menyuruh ibuku untuk menyimpannya dan membiarkannya sampai semalaman pagi-pagi terus dibuang, tanpa sepengetahuaan mereka saya sering mengambilnya kadang pisang, kadang kopi saya sisain setengahnya, tentu saja yang manis, ada dua macam yang satunya lagi pahit dan membuat anak seumurku waktu itu kapok meminumnya. Hanya kakek buyut yang suka kopi pahit (barangkali ). Disini saya menggaris bawahi kopi pahit untuk hidangan para kakek buyut.
    Mengapa harus kopi, dan kenapa harus pahit entahlah apakah kakek buyut tahu bahaya gula untuk kesehatan?, takutkah dengan kencing manis?, semua tak akan terjawab semua akan menggantung, benarkah itu kakek buyut, entahlah. Yang jelas semua hanya kepercayaan turun temurun yang diturunkan lagi.
    Beberapa waktu lalu saya mendengar ceramah, yang telah meninggal dunia tak akan memiliki urusan dengan dunia lagi, dan pastinya tak akan minta diseduhkan kopi. Ini menghapus keinginanku kelak sudah meninggal akan menitis, mengaku sebagai eyang buyut dan meminta dibikinkan kebab spesial, hm...tak akan pernah terlaksana rupanya karena bagaimanapun saya lebih percaya syariat daripada sesuatu yang tak jelas.

       " Janganlah kamu mengikuti apa yang kamu tidak mempunyai pengetahuan tentangnya, sesungguhnya pendengaran, penglihatan dan hati, semuanya akan diberi pertanggung jawaban"  (Qs : Alisro ayat 36).

       " Barang siapa yang berpaling dari pengajaran Tuhan yang maha pemurah (Yaitu Al qur'an), Kami adakan baginya setan (yang menyesatkan) maka setan itulah yang menjadi teman yang selalu menyertainya. Dan sesungguhnya setan2 itu benar2 menghalangi mereka dari jalan yang benar dan mereka menyangka bahwa mereka mendapat petunjuk. dst... (QS : Azzukhruf 36-38).

     Semoga Allah swt menyelamatkan akidah kita, dari tipu daya sesuatu yang tidak kita ketahui. Termasuk pengakuan eyang buyut dan konco konconya, dan semoga Allah mengampuni ketidaktahuan pendahulu kita.

 Amin.


 




   
    

Tantangan Untuk Generasi "Nampuyak"

    What's the meaning of  "nampuyak" ?, and further more what's the meaning of "nampuyak generation", mari kita telusuri asal mula dari kata nampuyak.
      Nampuyak berasal dari bahasa sunda yang bearti sebuah kondisi statis suatu benda, terkesan mengganggu dan tak enak dilihat kata ini memiliki sinonim dengan kata nambru. Biasanya di pakai untuk menyebut kotoran, pakaian kotor atau sejenisnya yang terkesan menumpuk.
     Namun kita juga bisa menemukannya dipakai untuk menyebut kondisi manusia yang menghabiskan hari harinya untuk tidur tanpa melakukan aktivitas apapun. Sebuah ledekan di mana penyandangnya tak beda dengan kotoran, lucunya sewaktu tinggal di Bekasi kami pernah memiliki sebuah genk bernamakan nampuyak tahulah apa kegiatan kami, yup betul kegiatan kami adalah nyaris tanpa kegiatan selain nampuyak itu tadi.
      By the way bus way, lantas apa yang bisa dibanggakan dari generasi penyandang gelar nampuyak, perlu pemikiran mendalam dan lama untuk menjawabnya terus terang saya sendiri bingung (karena penyandangnya sebenarnya nyaris tanpa harapan hidup :-) hohoho ), tapi tentu saja sebuah kondisi negatif bisa saja bernilai positif jika pembandingnya adalah kondisi negatif lagi bukankah -4 : -2 = 2. Lalu apa kondisi negatif yang bisa dibandingkan dengan nampuyak?, banyak tentu saja dalam hal ini saya tidak berpihak pada kondisi nampuyak, contohnya adalah mabok, berjudi, melacur, membunuh orang, merampok. dalam hal ini nampuyak jauh lebih baik. Tapi walau demikian tidak serta merta merubah status nampuyak menjadi positif, karena kalau pembandingnya adalah kondisi positif maka si nampuyak tersebut kelihatan negatifnya -4 : 2 = -2, belajar, kuliah, kursus atau hanya sekedar kerja lembur jelas lebih baik daripada nampuyak. Untuk bisa survive dan muncul ke permukaan kita tak bisa mengandalkan keberuntungan.
      Apa saja penyebab seseorang  memiliki kebiasaan nampuyak?, tentu saja yang pertama adalah karakter, penyakit, lalu kondisi lingkungan bisa jadi cuaca (dalam hal ini biasanya cuaca mendung atau hujan seringkali menjadi penyebab tumbuh suburnya virus nampuyak itu). Apa yang bisa kita lakukan untuk menghindari virus nampuyak?, pertama hendaklah meminta pertolongan pada Tuhan yang maha esa, berharap kita diselamatkan, kedua paksakan diri untuk melakukan pekerjaan sekecil apapun entah itu mencuci, atau nyapu, (asal jangan ngupil karena ngupil merupakan saudara jauh beda ibu dari si nampuyak). So, sebuah pepatah unik pernah gue dengar, "Air yang diam akan cepat berlumut dan berbau busuk daripada air yang mengalir". So masihkah kita betah menjadi generasi nampuyak?, saya sendiri lihat kondisinya, karena hujan sepertinya mau turun sore ini. ( Salam dahsyat dari saya yang sedang melakukan terafi virus nampuyak)









Impian Kami Tersimpan di Bungkus Kopi

   Akhir akhir ini keluargaku terutama bapak sedang semangat semangatnya mengoleksi bungkus kopi, eits... tunggu dulu jangan salah sangka kami pengrajin tas daur ulang limbah atau kolektor barang antik ( Bungkus kopi di mana letak antiknya..?), kami hanya keluarga pemimpi yang terobsesi dengan hadiah yang tercantum pada kemasan kopi bubuk ternama negeri ini, hohoho...
   Dulu, atau dulu sekali lah (sesudah zaman es tentunya) Bapakku itu orang yang skeptis dengan yang namanya hadiah dan undian, mana ada beli kopi hadiahnya mobil yang ada beli mobil hadiahnya kopi, sampai suatu saat seorang tetangga samping rumah pegawai kelurahan mendapat hadiah dari undian bungkus kopi yang diikutinya, sebuah sepeda motor ditambah helem, dan sudah kami buktikan bahwa itu bukan motor kreditan (cara kami membuktikannya tidak akan dibahas di sini, yang jelas tak kalah dengan badan inteligen negara). Sejak saat itu sikap skeptis bapak hilang mencair bersama seduhan kopi yang rutin ia minum pagi dan sore..hya hahaha
    Tahun berlalu kami masih suka mengikuti undian bungkus kopi tapi masih saja keberuntungan belum memperlihatkan batang hidungnya (batang hidung keberuntungan kira kira seperti apa ya?), sampai undian saat ini entah undian ke berapa tapi sikap optimisme bapak masih meledak ledak, tak ayal akupun ikut ikutan ngomporin supaya rajin beli kopi, tentu saja supaya dapat kopi geratisan.
    Disisi lain saya salut dengan optimisme yang dimiliki keluarga ini, di sisi lain berefek pada aktivitas siang hari yang berkurang karena malam susah tidur (efek cafein kali ya?) di sisi lain .. ah. Tapi walau demikian saya sadar impian bukan hanya tersimpan di bungkus kopi (bisa di bungkus rokok, atau di kaleng cat), dan optimisme selayaknya ada pada setiap tindakan baik yang kita lakukan, bukankah Tuhan sesuai dengan prasangka hambaNya?. Dan kini saatnya menunggu optimisme itu menjelma menjadi sesuatu yang cetar membahana sepanjang jambul katulistiwa (Syahrini mode on) atau justru akan kembali menguap seperti aroma kopi pagi ini, menyebar di udara dan hilang entah ke mana, kita lihat saja. Salam hangat dari saya dan keluarga.
    






   

Kucing dan Anak Anaknya

    Tiga ekor kucing berlarian menghampiriku terdiri dari seekor ibu dan dua anaknya, bergelendot di kakiku setibanya di rumah, walau hanya kucing setidaknya rumah ini tak sepi, kuraih kucing paling kecil yang masih takut takut, kini sudah berani bergelendot dikakiku juga, dulu setiap kali mau kuraih selalu lari, tapi dari sanalah ketakjubanku dimulai. Di kursi tengah rumah saat itu saya sedang membuat CV untuk lamaran kerja di laptop, tiba tiba kucing besar dari kolong meja naik ke pangkuanku duduk dan melihat laptop seperti ingin tahu apa yang aku kerjakan, dua ekor anak kucing yang baru pertama kulihat bermunculan dari kolong meja mendongakkan kepalanya dan mengeong memanggil ke arah kucing besar, tapi kucing besar yang ternyata sang induk kucing seperti tak menggubris malah membenamkan kepalanya kebadanku. Kucoba memindahkan induk kucing ke bawah dekat anak anaknya, tak begitu peduli apa yang mereka lakukan selanjutnya.
     Esok hari kejadian itu terulang tapi sekarang anak anak kucing mulai berani menggelendot di kakiku, saat itu kucoba untuk  meraihnya tapi anak anak kucing itu berlarian menjauh, sang induk mengeong dan menghampiri mereka. Di hari lain kejadian itu terulang lagi tapi kali ini anak anak kucing sudah lebih berani naik kepangkuanku dan tidur di sana. Mereka berproses untuk menjadi berani dan bersentuhan dengan manusia kemudian bermain main dengaku, keberhasilan mereka tak lepas dari bimbingan sang induk yang selalu mencontohkannya bagaimana berinteraksi dengan manusia terutama yang dia anggap sebagai tuannya.
      Beberapa ekor kucing menunjukkan padaku tentang korelasi keberhasilan, proses dan bimbingan di saat yang sama begitu banyak manusia malas berproses, nihil bimbingan tak ayal yang mereka dapatkan adalah kegagalan, ataupun keberhasilan tanpa sebuah proses memilih jalan singkat, apa yang mereka pelajari, tak ada. Padahal begitu banyak Tuhan memberi manusia pengajaran melalui alam yang terbentang dan segala isinya.Ternasuk kucing kucing ini.
     Alkisah dahulu kala setelah membunuh saudaranya sendiri salah seorang putra Adam kebingungan mau diapakan mayat saudaranya itu, maka serta merta Tuhan memperlihatkan dua ekor gagak yang sedang bertarung salah satunya mati dan gagak yang masih hidup dengan paruhnya menggali tanah untuk menguburkan gagak lain yang mati. Anak Adam yang sedari tadi memperhatikan seperti diberi contoh, maka dari situlah lahir sebuah tradisi agung pemakaman manusia sepanjang zaman.
      





Sepanjang Perjalanan

        Sore itu sekembalinya dari Bandung, sepanjang perjalanan Bus menuju Sukabumi, hujan di luar sana tak ayal membuat kaca bus samar tak sanggup menembus pemandangan jajaran bukit kecil sepanjang perjalanan. Sebagian penumpang nampak pulas tertidur, tak peduli dia berdampingan tidur dengan orang yang bahkan tak tau namanya, tak tahu perangainya. Keadaan memungkinkannya terjadi. Keadaan ya benar keadaan itu pula yang aku ucapkan pada temanku tadi siang di Cibaduyut ketika dia memberondong dengan pertanyaan yang nyaris sama tiap ketemu, kapan nikah ?, dengan orang mana ?. "Keadaan belum memungkinkan", jawabku."Keadaan yang mana maksudmu Sur?", tepisnya terus dilanjutkan,"Kamu kan sudah cukup umur."Ahahaha... lihat keadaanku Bro, gue emang sudah cukup umur buat menikah tapi belum cukup bertanggung jawab untuk jadi suami, apalagi jad bapak".dia menimpali "Gue kenal lo Sur dan gue percaya sama elu, lihat di sekelilingmu anak kemaren sore saja berani", "Bukan berani tapi keadaan yang memaksanya untuk menikah, jangan pura-pura gak tau, Maried by Accident bukanlah sebuah keberanian tapi keterpaksaan".
      Obrolan kamipun berlanjut " Btw pacar sudah punya?", "Ahahaha itu masalahnya", Saya terdiam beberapa kali memang sempet dekat sama cewek tapi ada saja masalah yang membuat hubungan tak lanjut, entahlah itu orang ketiga, ketidak cocokan atau keduluan dekat sama orang lain."Elu terlalu baik Sur, cewek gak suka cowok yang terlalu baik", katanya seolah tau masalahnya."Bukannya itu bagus, bukannya cowok baik baik untuk cewek baik baik", belaku seraya mengutip salah satu ayat dari Alqur,an, "Tapi karena cewek baik baik itu jarang mangkanya jadi susah", Ah emangnya gue begitu baik, gue gak pernah merasa menjadi cowok baik, walau tentu saja gak mau di sebut cowok jahat."Ahahaha bisa jadi." ucapku sekedar menambahkan. Obrolan kamipun terus berlanjut sampai sore dan gue pamitan untuk pulang, membawa beberapa sepatu yang gue pesan sebelumnya.
      Benarkah gue terlalu baik?, gue pikir bukan itu masalahnya terlintas beberapa orang yang sempat memiliki banyak pacar di sana sini, banyak istri, bahkan yang akhir akhir ini santer diberitakan di TV, Eyang Subur kakek 70 tahun yang katanya memiliki 9 istri.Materi, ya materi tapi terlintas pula temanku di kampung sana seorang tukang ojeg yang bernyali besar memiliki 2 istri, dan sial istrinya cantik cantik.
     Bus memasuki perbatasan Sukabumi Cianjur, gerimis masih nampak di luar sana dan hari sudah begitu gelap.  Seorang gadis cantik yang sedari awal duduk di kursi samping nampak terbangun dan berusaha membangunkan pria paruh baya yang tertidur di sampingnya. Sedangkan seorang ibu paruh baya yang sedari awal tidur pulas di sampingku juga mulai bangun mengusap iler di sudut bibirnya yang bisa jadi berceceran di pundakku. Huh lagi lagi aku menyalahkan keadaan.